Photobucket

Translate This Blog

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Chinese Simplified

Cara Tepat Atasi Insomnia

Setiap manusia menghabiskan seperempat sampai sepertiga waktunya untuk tidur. Karenanya, tidur memiliki arti yang sangat penting untuk semua manusia.

Jika kurang tidur atau mengalami gangguan dalam tidur, maka akan membuat manusia menjadi lambat dan kurang bergairah. Sebaliknya, tidur yang cukup dan berkualitas akan membantu kita memiliki energi dan gairah dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Gejala sulit tidur atau insomnia kerap membuat banyak orang tak maksimal mengerjakan setiap pekerjaan mereka. Hal ini disebabkan mereka tak memiliki tidur yang berkualitas.

Insomnia merupakan sebuah gangguan tidur yang ditandai dengan gejala-gejala seperti selalu merasa letih dan lelah sepanjang hari dan secara terus-menerus (lebih dari sepuluh hari) mengalami kesulitan tidur. Atau penderita sering terbangun di tengah malam dan tidak dapat kembali tidur. Sering kali penderita terbangun lebih cepat dari yang diinginkannya dan tidak dapat kembali tidur.

Jika Anda tak ingin ketularan insomnia, ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan. Di antaranya:

  1. Hindari minuman yang mengandung kafein dan alkohol sebelum tidur, sebaiknya akan lebih baik jika Anda mencoba menghabiskan segelas susu hangat.
  2. Jangan menonton film atau membaca buku yang ceritanya berat dan menegangkan. Tapi pilih lah film atau buku bacaan yang ceritanya cukup ringan.
  3. Lakukan relaksasi seperti meditasi atau mendengarkan musik lembut sebelum Anda tidur, ini bisa membantu Anda terhindar dari gejala insomnia.
  4. Gunakan kasur, sprei, dan bantal yang lembut dan letakkan bantal pada posisi yang tepat, karena ini dapat menentukan kadar kenyamanan tidur Anda.
  5. Tenangkan hati, pikiran, dan bebaskan pikiran Anda dari masalah pekerjaan.

Namun, jika masih saja mengalami masalah gangguan tidur, Anda bisa mencoba resep tradisional yang diyakini bisa menyembuhkan insomnia yang Anda derita. Caranya adalah:
  • Beli buah pala segar lalu kupas dan parut. Seduh dengan sesendok madu. Minum saat masih hangat setiap harinya.
  • Petik beberapa daun putri malu kemudian rebus dengan setengah liter air. Campur ramuan yang Anda rebus dengan satu sendok madu dan minum saat masih hangat.
 
Powered By essa.com | Portal Design By Sindang Laut © 2010